Suatu modelrakayasa perangkat lunak, yang digunakan untukpengembangan aplikasi‐aplikasi berbasis web. Pada dasarnya pemrograman web ditujukan untuk
menyampaikan informasi kepada user, dengan memanfaatkan teknologi jaringan berbasis protokol TCP/IP. Web Engineering dapat dikatakan sebagai salah satu cabang independen dari rekayasa perangkat lunak. Engineering secara umum berarti aplikasi praktis dari sainsuntuk dunia komersil atau industri dengan tujuan agar perancangan aplikasi menjadi lebih baik (lebih cepat, lebihmurah atau lebih aman).
Aplikasi web ditujukan untuk digunakan oleh komunitas user yang besar, beragamdan sejumlah user yang tidak dikenali public user dengan berbagai kebutuhan, harapan dan kemampuan. Oleh karena itu pada saat mengembangkan aplikasi web, user interface dan fitur‐fitur kemudahan dalam penggunaan (usability features) harus mampu menjawab kebutuhan dari semua user tersebut tanpa harus melalui suatu program latihan. Dengan diperkenalkannya konsep CGI (Common Gateway Interface), yang dapat diintegrasikan ke dalam form HTML, maka model static web mulai bergeser ke dalam bentuk
interaktif web. Pada generasi awal masih bersifat sederhana, tersedia form
interaktif dalam bentuk rsio button, dan seleksi menu. Halaman web dan link ke halaman lainnya di hasilkan secara
dinamis sesuai dengan input yang diberikan user.
Media pengiriman konten untuk aplikasi web sangat berbeda dengan software tradisional. Apliakasi web membutuhkan kecocokan dengan berbagai jenis perangkat display, format tampilan, dukungan hardware, software Dengan kondisi tersebut aplikasi web sangat membutuhkan kompresi konten (teks, grapfis, image, audio, video), sehingga semua media yang beragam tersebut dapat mengaksesnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar